Doa Kurb, Doa Rasulullah Ketika Menghadapi Masalah Berat

N Zaid - Doa Sehari-hari 07/12/2022
Ilustrasi: Unsplash
Ilustrasi: Unsplash

Oase.id - Dalam sebuah hadis Qudsi rasulullah bersabda, ''Sesungguhnya Allah berfirman: Aku akan mengikuti prasangka hamba-Ku dan Aku akan senantiasa menyertainya apabila berdoa kepada-Ku.'' (HR Bukhari Muslim).

Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam yang merupakan orang paling mulia di muka bumi ini pun tidak lepas dari persoalan. Nabi ﷺ yang telah dijamin Allah dihapus dosa-dosanya dan dijamin mendapatkan surga, pun sering memanjatkan doa agar dimudahkan urusannya, dan dihilangkan dari kesusahan. 

Salah satu yang Nabi ﷺ ajarkan adalah Doa Kurb. Ustaz Khalid Basalamah di kanal Youtubenya, menerangkan bahwa para imam hadits menyebut doa kurb adalah doa yang akan mengilangkan masalah yang paling berat dalam kehidupan seseorang.

"Nabi muhamad ﷺ kalau sangat terdesak menggunakan kalimat ini sebelum berdoa," kata Ustaz Khalid. "Doa menghadapi kesulitan itu perlu dihafal di luar kepala," imbuhnya.

Berikut lafaz Doa Kurb:

Laa ilaaha illallahul ‘adzhiimul haliim
Laa ilaaha illallaahu rabbil 'arsyil ‘adzhiim
Laa ilaaha illallaahu rabbus samaawaati wa rabbul ardhi wa rabbul 'arsyil kariim.

 
Artinya: 
“Tiada Tuhan yang wajib disembah selain Allah Tuhan Yang Maha Agung dan Mahasantun
Tiada Tuhan yang wajib disembah selain Allah Tuhan yang menguasai Arsy yang agung
Tiada Tuhan yang wajib disembah selain Allah, Tuhan yang menguasai langit dan bumi dan menguasai Arsy yang agung.”
(HR. Bukhari dan Muslim)

"Ini kalau hubungkan antara permintaan dengan doa ini, dzikir ini dipastikan, dalam hadits sahih riwayat Bukhari Muslim, Allah akan berikan dia," terang Ustaz Khalid.


(ACF)
Posted by Achmad Firdaus