Cara Membuat Sambareh, Penganan Khas Pariaman di Bulan Rajab

Octri Amelia Suryani - Bulan Rajab Kuliner 07/02/2022
Sambareh, penganan khas warga Pariaman saat bulan Rajab (Foto: Tangkapan layar Youtube desmawati kuretangin)
Sambareh, penganan khas warga Pariaman saat bulan Rajab (Foto: Tangkapan layar Youtube desmawati kuretangin)

Oase.id - Sambareh atau yang biasa dikenal dengan serabi merupakan makanan yang selalu ada pada bulan Rajab bagi masyarakat Padang Pariaman.

Selain sebagai camilan, sambareh juga berfungsi penting bagi masyarakat Padang Pariaman pada acara mandoa yang dinamakan “mandoa sambareh” pada bulan Rajab. Mandoa Sambareh merupakan tradisi "pengajian" yang digelar pada bulan Rajab untuk mendoakan arwah yang telah meninggal. 

Selain untuk acara tersebut, sambareh juga dijadikan sebagai buah tangan bagi perempuan yang baru saja menikah untuk dibawa ke rumah mertuanya.

Seperti serabi, sambareh juga tidak sulit untuk dibuat dan bahan-bahannya biasa ditemukan di rumah atau di pasar-pasar tradisional. Tertarik membuatnya?

Tips membuat sambareh

Bahan-bahan membuat sambareh

  1. 500 gr tepung beras.
  2. 1/2 sdt fermifan.
  3. Kelapa 1/2 tua 1 buah di parut menghasilkan 350ml santan.
  4. 400 ml air kelapa.
  5. 1/2 sdt garam.
  6. 1/2 sdt baking powder.

Bahan-bahan untuk membuat kuah sambareh

  1. 1/2 kg santan.
  2. 250gram gula merah.
  3. Secukupnya garam.
  4. Daun pandan.

Cara membuat sambareh

  1. Campur tepung beras dan fermifan.
  2. Masukkan santan dan air kelapa sedikit.
  3. Diamkan selama 4 jam.
  4. Aduk adonan dan campur baking powder.
  5. Masak pakai api kecil di atas wajan besi/ cetakan sarabi.
  6. Untuk kuah campur semua bahan dan dimasak sambil diaduk.


(ACF)
Posted by Achmad Firdaus