Jangan Dimarahi, Lebih Baik Baca Doa Ini Saat Anak Rewel

Octri Amelia Suryani - Doa Sehari-hari Anak Orang Tua Parenting 26/07/2021
Gambar oleh Dimitris Vetsikas dari Pixabay
Gambar oleh Dimitris Vetsikas dari Pixabay

Oase.id - Kehadiran anak pada pasangan suami istri merupakan amanah dari Allah Swt. Sehingga, harus dijaga agar kelak menjadi anak yang saleh dan salehah.

Membesarkan dan mendidik memang bukanlah perkara yang mudah. Sebagai orang tua harus siap menerima semua kejutan. Baik itu hal yang diinginkan atau pun yang tidak diinginkan oleh orang tuanya.

Oleh sebab itu, sebagai orang tua hendaklah memiliki hati yang lapang dalam menghadapi setiap tingkah laku sang anak. Terlebih lagi ketika sang anak menangis, sebagai orang tua hendaklah mengerti apa yang harus dilakukan untuk mengatasinya.

Anak yang suka menangis atau rewel adalah hal yang biasa terjadi. Tapi jika terjadi terus menerus pastinya akan membuat orang tua cemas dan pusing. Untuk mengatasinya, sebelumnya sebagai orang tua perlu mengerti arti dari tangisan sang anak. Karena setiap tangisan memiliki makna yang beragam. Maka, orang tua perlu mengenali dulu apa yang terjadi pada sang anak.

Jika semua telah dilakukan anak tetap rewel dan tak berhenti menangis, cobalah membaca doa ini agar sang anak dapat lebih tenang:

بِسْمِ اللهِ الَّذِىْ لاَيَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْئٌ فِى اْلاَرِضِ وَلاَ فِى السَّمَآءِ وَهُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ

Bismillahilladzi laa yadhurru ma'asmihi syai'un fil ardhi wa la fis samaa'i wahuwas sami'ul alim

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah, Dzat dengan asma-Nya, yang tidak akan bisa membahayakan apa pun yang ada di bumi dan langit. Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.”

Atau doa yang lain seperti yang terdapat dalam QS. At-Takwir ayat 20 yang berbunyi:

عِنْدَ ذِي الْعَرْشِ مَكِينٍ 

Dzii quwwatin 'inda dzil 'arsyi makiin

Artinya: “Yang mempunyai kekuatan lagi (pula) mempunyai kedudukan di sisi Pemilik 'Arsy.”

Setelah membaca doa tersebut, bisa dilanjutkan dengan membaca doa pengantar tidur sang anak:

بِاسْمِكَ اللّهُمَّ أَحْيَاوَأَمُوتُ

Bismika Allahumma ahya wa amut

Artinya: “Dengan nama-Mu Ya Allah aku hidup dan mati.”

Kemudian juga bisa dengan membacakan surat Al-Fatihah, Ayat Kursi, Al-Ikhlas, Al-Falaq dan An-Nas agar anak dapat tidur lebih tenang dan tidur nyenyak.


(ACF)
Posted by Achmad Firdaus