5 Cara Ampuh Meredakan Hidung Tersumbat

Phooby Kamaratih - Tips Kesehatan Kesehatan 30/09/2021
 Photo by Gustavo Fring from Pexels
Photo by Gustavo Fring from Pexels

Oase.id – Hidung tersumbat menyebabkan rasa yang tidak nyaman terutama saat bernafas, dan mungkin akan menimbulkan sakit kepala. Banyak yang mengira hidung tersumbat disebabkan oleh banyaknya lendir pada rongga hidung.

Namun, nyatanya hidung tersumbat diakibatkan oleh pembuluh darah yang meradang dan berujung pada pilek, flu, alergi, atau infeksi sinus. Tapi tak perlu khawatir, banyak cara yang bisa dilakukan untuk meredakan hidung tersumbat di rumah dan akan membuat bernafas menjadi lebih baik.

Berikut, 5 tips meredakan hidung tersumbat:

1. Menggunakan humidifier

embed

Dilansir dari healthline.com, Humidifier merupakan alat yang digunakan untuk membuat udara dalam ruangan menjadi lebih lembab. Menghirup udara yang lembab mampu menenangkan jaringan yang teriritasi dan pembuluh darah bengkak penyebab hidung tersumbat. Letakkan humidifier di kamar untuk meredakan peradangan dan membuat tidur menjadi lebih nyaman untuk bangun pagi lebih baik.

2. Mandi

Mandi menggunakan air hangat bisa juga meredakan hidung tersumbat. Selain itu, mandi air hangat juga memiliki efek kesehatan yang luar biasa. Uap panas saat mandi dapat membantu mengencerkan lendir hidung, mengurangi peradangan, dan membantu pernapasan kembali normal, setidaknya untuk sementara waktu.

3. Tetap terhidrasi

embed

Menjaga tubuh tetap terhidrasi akan mencegah berbagai penyakit, termasuk meredakan hidung tersumbat. Cairan yang cukup akan membantu tubuh mengencerkan lendir di saluran hidung, lalu mendorong cairan keluar dan mengurangi tekanan pada sinus. Jika hidung tersumbat dan disertai dengan sakit tenggorokan, konsumsi teh hangat dan sup juga akan membantu meringankan ketidaknyamanan di tenggorokan.

4. Gunakan kompres hangat

Kehangatan dapat memberikan kenyamanan dari segala rasa sakit dan membantu meredakan peradangan di lubang hidung, tentunya mampu meredakan hidung tersumbat. Untuk membuat kompres hangat, pertama-tama rendam handuk dalam air hangat. Lalu peras air dari handuk, lalu lipat dan letakkan di atas hidung dan dahi.

5. Menggunakan minyak

embed

Sudah menjadi kebiasaan masyarakat saat hidung tersumbat akan menggunakan minyak kayu putih atau minyak yang mengandung mentol lainnya untuk meredakan sumbatan dalam beberapa waktu. Menurut situs kesehatan University of Maryland Medical Center, minyak kayu putih dapat bertindak sebagai ekspektoran, untuk melonggarkan dahak di daerah paru-paru dan merangsang reseptor saraf di hidung, lalu membuat hidung terasa seperti lebih banyak udara yang masuk.


(ACF)
Posted by Achmad Firdaus