Siapa 5 Orang Pertama yang Masuk Islam? Ini Jawabannya!
Oase.id - Pada awal kenabian, Nabi Muhammad ﷺ langsung mendakwahkan beberapa perintah Allah yang diturunkan kepadanya. Perintah tersebut terlihat jelas dalam beberapa ayat Al-Quran yang diturunkan setelah turunnya 5 ayat pertama surah Al-A’laq.
Selanjutnya, Rasul menyeru seluruh umat manusia untuk memeluk agama Islam. Memang, hal tersebut bukan perkara mudah. Ada banyak penolakan yang dialami Nabi Muhammad ﷺ .
Kendati demikian, ada beberapa orang yang sangat percaya kepada Nabi Muhammad ﷺ dan langsung memilih Islam sebagai pegangan hidupnya. Lalu, siapa sajakah orang-orang yang pertama kali mengikuti jejak Nabi Muhammad ﷺ dalam memeluk agama Islam?
Berikut 5 orang pertama yang memutuskan memeluk agama Islam:
1. Khadijah
Khadijah merupakan istri Nabi Muhammad ﷺ dan orang pertama kali yang beriman kepada Allah dan Rasul-Nya. Khadijah juga sebagai orang yang selalu menghibur Rasul saat menghadapi berbagai rintangan dakwah. Maka, oleh Rasul ia termasuk orang yang harus diberi kabar gembira terkait surga yang telah dipersiapkan Allah untuknya kelak. Banyak sekali hadis yang membahas keutamaan sejarah hidupnya Khadijah.
2. Ali bin Abi Thalib
Ali bin Abi Thalib adalah sepupu Nabi Muhammad ﷺ yang pertama kali masuk Islam. Menurut berbagai pendapat yang paling terkenal, Ali memeluk agama Islam sejak usia 10 tahun dan saat itu masih dalam asuhan dan bimbingan Rasul.
3. Zaid bin Haritsah
Zaid bin Haritsah yakni orang selanjutnya yang memeluk Islam dan merupakan pelayan Rasulullah ﷺ. Ketika Haritsah menemui Rasul untuk meminta kembali Zaid, dan ia berkata kepada Zaid, “Terserah engkau, apakah mau tinggal bersamaku atau pulang bersama ayahmu!”
Zaid menjawab, “Saya akan tetap tinggal bersama engkau.” (HR Sunan at-Tirmidzi)
Zaid memilih tetap tinggal bersama Rasulullah ﷺ hingga kemudian mendapat julukan Zaid ibn Muhammad. Hal ini yang menjadi penyebab turunnya firman Allah yang menyatakan bahwa Zaid bin Haritsah termasuk orang yang memeluk Islam.
4. Abu Bakar ash-Shiddiq
Abu Bakar ash-Shiddiq merupakan laki-laki dewasa yang pertama kali membenarkan kerasulan Muhammad ﷺ. Rasul pernah berkata, “Aku belum pernah mengajak seseorang untuk masuk Islam, melainkan ia menolak, ragu-ragu, dan menundanya, kecuali Abu Bakar. Sesungguhnya ia (Abu Bakar) tidak menolak dan ragu-ragu ketika aku memperkenalkan Islam.” (HR. Ibnu Ishaq)
5. Waraqah ibn Naufal
Waraqah ibn Naufal merupakan generasi pertama kaum Muslimin. Konon, disebutkan dalam beberapa hadits, bahwa Rasul ﷺ pernah bermimpi bertemu dengannya. Saat itu Waraqah mengenakan pakaian berwarna putih dan mengenakan tenunan dari sutra.
Sabda Rasul berkata, “Aku benar-benar telah bertemu dengannya dalam mimpi. Aku melihatnya mengenakan pakaian berwarna putih sehingga aku berpikir bahwa ia tidak mungkin berpakaian putih bila termasuk penghuni neraka.” (HR. Ahmad)
Dalam riwayat lain disebutkan, bahwa Rasul bersabda, “Aku bermimpi berjumpa dengannya. Aku melihatnya mengenakan pakaian berwarna putih yang terdapat di dua bilik surga, dan aku juga melihatnya mengenakan tenunan dari sutra.” (HR. Ibnu Katsir)
Pada masa itu, kaum Quraisy sangat memusuhi setiap orang yang masuk Islam. Bahkan mereka senantiasa menyiksa dan mencoba mengeluarkan seseorang dari agamanya di setiap kabilah yang anggotanya ada yang memeluk Islam.
(ACF)