Sya'ban Bulan Kebaikan, Ini 6 Keutamaan Menurut Sabda Nabi Muhammad

Siti Mahmudah - Bulan Syaban Ramadhan 2021 Nabi Muhammad Saw 07/03/2022
Doa (Gambar oleh mohamed Hassan dari Pixabay)
Doa (Gambar oleh mohamed Hassan dari Pixabay)

Oase.id - Bulan Sya'ban disebut sebagai bulan kebaikan Allah Swt. Mengapa demikian? Sebab, banyak keutamaan yang bisa kita peroleh dari bulan ini.

Kata Sya'ban terdapat lima huruf. Setiap huruf yang terkandung di dalamnya merupakan anugerah. Kata Syin akan diberi syaraf atau kehormatan dan syafaat. Kata ‘Ain akan diberi ‘izzah atau keperkasaan dan kemuliaan. Kata Ba akan diberi Birr yang berarti kebaikan. Kata Alif akan diberi ulfah (kelemah lembutan), dan kata Nun akan diberi nur (cahaya).

Sebagian ulama mengatakan, bulan Rajab adalah untuk mensucikan badan dan bulan Sya’ban untuk mensucikan hati, dan bulan Ramadan untuk mensucikan ruh. 

Berikut Oase.id, meringkas 6 keutamaan bulan Sya'ban menurut sabda Nabi Muhammad ﷺ:

1. Mendapatkan perantara permohonan ampunan dari malaikat sebab membaca salawat

Bersumber dari Anas bin Malik, bahwa Rasul ﷺ bersabda:
“Sesungguhnya Allah telah menciptakan lautan cahaya di bawah Arsy, kemudian Dia ciptakan seorang malaikat yang mempunyai sepasang sayap, salah satu di antaranya ada di Timur dan yang lain ada di Barat, sedang kepalanya terletak di bawah Arsy’, dan kedua kakinya terletak di bawah bumi yang ke tujuh."

"Apabila seorang hamba bersalawat untukku pada bulan Sya’ban, maka Allah menyuruh malaikat tersebut supaya menyelam ke dalam air kehidupan. Malaikat itu pun menyelam, kemudian keluar lagi daripadanya dan mengibaskan sayapnya, maka menitiklah dari tiap-tiap bulu (nya) beberapa tetes. Dari tiap-tiap tetes itu, oleh Allah diciptakan menjadi seorang malaikat yang memohonkan ampunan bagi hamba itu sampai hari kiamat.”

2. Mendapatkan keutamaan sebagaimana para nabi

Rasul bersabda:
“Keutamaan bulan Sya’ban atas bulan-bulan yang lain, adalah sebagaimana keutamaanku atas sekalian para nabi, sedang keutamaan bulan Ramadan atas bulan-bulan yang lain, inilah sebagaimana keutamaan Allah atas sekalian hamba-hambanya.”

3. Mengangkat amal-amalnya bagi yang berpuasa

Nabi Muhammad sendiri berpuasa pada bulan Sya’ban seluruhnya dan mensabdakan:

“Allah mengangkat amal hamba-hamba (Nya) seluruhnya pada bulan ini.”

4. Mendapatkan pahala beribadah selama 70 tahun

“Barangsiapa berpuasa tiga hari pada bulan Sya’ban, dan tiga hari pada tengahnya, maka Allah akan menuliskan baginya pahala dari tujuh puluh orang Nabi, dan adalah seperti orang yang beribadah kepada Allah selama tujuh puluh tahun. Dan jika dia mati pada tahun itu, dia mati sebagai pahlawan syahid.”

5. Mendapatkan kebaikan bercabang banyak

Nabi Muhammad ﷺ bersabda:
“Tahukah kamu sekalian, kenapa (bulan ini) dinamakan Sya’ban?” Para sahabat berkata: ‘’Allah dan Rasul-Nyalah yang lebih tahu. Karena pada bulan ini satu kebaikan akan bercabang banyak.”

6. Akan dibukakan pintu-pintu langit dan rahmat

Dari Abu Hurairah bahwa Rasul bersabda:
“Jibril pada malam pertengahan bulan Sya’ban datang kepadaku, lalu mengatakan: ‘Hai Muhammad, malam ini dibukakan pintu-pintu langit dan pintu-pintu rahmat. Maka, bangkitlah kamu, salat dan angkatlah kepalamu dan kedua tanganmu ke langit.”

Demikian beberapa keutamaan bulan Sya’ban menurut sabda Rasul. Semoga kita senantiasa dilimpahkan keberkahan dan kemuliaan yang terkandung dalam bulan Sya’ban ini.

Sumber: Disarikan dari keterangan dalam kitab Durratun Nashihin karya Umar bin Hasan bin Ahmad Asy-Syahir Al-Khaubawiy


(ACF)
Posted by Achmad Firdaus